angin dan kemungkinan-kemungkinannya

udara mengisi seluruh ruang (kecuali ruang hampa udara).
lalu menjadi angin jika terdapat pergeseran atau sesuatu yang membuat tarikan atau dorongan pada ruang tersebut. seperti saat kita melakukan tiupan, berlari, atau berkendara motor disaat tidak ada angin atau berada diruang tertutup, pergerakan kita akan menyebabkan terjadinya pergeseran dan perubahan letak dari partikel-partikel udara tersebut di dalam ruang .

lalu apa penyebab angin badai, dan angin-angin kuat lainnya? mungkin itu karena ada sebuah tarikan atau dorongan dari suatu medan yang mempunyai sifat tarik menarik atau tolak menolak layaknya magnet atau arus listrik. tarikan atau dorongan itu mungkin sangat kuat, sehingga udara dalam ruang akan bergerak cepat.

udara juga melarutkan seperti air (dimana gula dengan jumlah yang sama akan lebih terasa manis jika dilarutkan pada air yang lebih sedikit), contohnya saat parfum ruangan di semprotkan ke ruang bebas lebih cepat hilang bau-nya, dibandingkan dengan pada saat disemprotkan di ruang tertutup, hal ini terjadi karena partikel penyusun parfum akan lebih banyak larut dan menyebar dalam partikel udara (atau apalah itu namanya. hehehe).

ntahlah ini benar atau tidak, mungkin sama sekali tidak ilmiah, tanpa pembuktian, inipun bukanlah sesuatu yang penting, pasti tidak lama lagi akan terlupakan dengan sendirinya.

yang jelas akan sangat sulit bagi angin untuk menyampaikan pesan dari seseorang ke seseorang lain yang diharapkan menerimanya, karena bisa saja pesan itu larut lalu menyebar, hingga pesan tersebut habis sebelum sampai. yahh tapi selalu ada kemungkinan, itu mungkin akan meruntuhkan banyak logika-logika hebat atau perhitungan matang dari seorang ahli, meskipun itu hanya kebenaran kecil dan sederhana..


--------------------------------------------------------

1.13.2010